Banyak dari kalian yang sudah tidak asing lagi dengan Ranu Kumbolo yang begitu melegenda karena keindahannya. Padahal di desa yang sama yaitu Desa Pani ada danau lain yang keindahannya tidak kalah dengan Ranu Kumbolo. Danau yang kami maksud adalah Ranu Regulo yang juga berada di Desa Pani.
Sebenarnya di Desa Pani ada tiga buah danau yang dapat kalian temukan yaitu Ranu Kumbolo, Ranu Pani dan juga Ranu Regulo. Yang mana Ranu Regulo ini sendiri jaraknya paling dekat dengan desa, akan tetapi sayangnya danau ini masih kurang dikenal. Ranu Regulo ini sendiri memiliki keindahan yang tidak kalah dengan Ranu Kumbolo, bahkan tempat ini memiliki pesonanya tersendiri.
Terletak di ketinggian sekitar 2.100 meter di atas permukaan laut membuat udara di Ranu Regulo cukup sejuk dan bahkan cenderung dingin. Oleh sebab itu kalian disarankan untuk menggunakan jaket tebal jika ingin menghabiskan malam di Ranu Regulo ini. Nah, agar kalian tahu apa saja daya tarik dan pesona yang dimiliki oleh Ranu Regulo.
Kami sudah merangkum beberapa informasi yang akan memberikan kalian gambaran yang lebih baik seputar Ranu Regulo. Kalian penasaran? Kalau begitu, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.
Fasilitas Di Ranu Regulo
Karena lokasinya yang terletak di jalur pendakian Gunung Semeru tidak ada banyak fasilitas yang dapat kalian temukan di Ranu Regulo ini. Buat kalian yang membawa kendaraan pribadi dapat memarkirkan kendaraan tersebut di area parkir yang terletak di pos awal pendakian. Walaupun jaraknya cukup jauh dari Ranu Regulo, setidaknya kalian dapat berlibur dengan tenang.
Selain itu satu – satunya fasilitas yang dapat kalian gunakan adalah toilet atau kamar mandi, yang cukup terawat. Selain dari itu kalian harus melakukan persiapan yang cukup matang, terutama jika kalian ingin berkemah di Ranu Regulo. Pastikan jika kalian membawa perbekalan yang cukup dan juga perlengkapan berkemah yang lengkap.
Kalian juga harus membawa jaket tebal karena udara pada malam hari di Ranu Regulo sangatlah dingin.
Aktivitas Menarik dan Menyenangkan Di Ranu Regulo
Kalian memang tidak akan menemukan banyak fasilitas yang dapat digunakan, akan tetapi bukan berarti liburan kalian menjadi tidak menyenangkan. Malah sebaliknya, kalian akan disuguhkan dengan cukup banyak aktivitas menarik untuk mengisi waktu luang kalian. Dan beberapa aktivitas menarik dan menyenangkan tersebut adalah sebagai berikut :
Menikmati Keindahan Ranu Regulo
Daya tarik utama dari Ranu Regulo adalah pemandangannya yang mempesona plus kondisi alamnya yang masih asri dan alami. Waktu terbaik untuk menikmati keindahan dari Ranu Regulo adalah saat menjelang pagi dan juga saat matahari mulai terbenam. Saat pagi hari Ranu Regulo akan dikelilingi oleh kabut – kabut yang semakin lama akan semakin menghilang.
Permukaan danau juga akan berwarna kuning keemasan karena memantulkan cahaya dari sinar matahari yang begitu mempesona. Sedangkan ketika matahari terbenam kalian juga akan disajikan dengan pemandangan Sunset yang sangat indah. Suasananya yang tenang juga membuat dan udara yang sejuk juga membuat aktivitas kalian ini semakin menyenangkan.
Berburu Foto Dengan Latar Indah
Dengan pemandangan alam yang indah, tidak heran jika Ranu Regulo memiliki banyak spot – spot foto alami yang mempesona. Yang mana sangat disayangkan jika tidak kalian abadikan untuk kalian jadikan sebagai kenang – kenangan. Jadi, saat ingin berlibur ke Ranu Regulo pastikan jika kalian sudah mengisi penuh baterai Smartphone kalian hingga penuh.
Spot foto yang paling diminati tentu saja spot foto dengan Ranu Regulo sebagai latarnya, yang akan tetap indah terlepas waktu kalian berfoto entah itu pagi, siang atau sore.
Berkemah Di Ranu Regulo
Buat kalian yang ingin berkemah di Ranu Regulo, kalian harus melakukan persiapan yang cukup matang karena tidak ada tempat penyewaan yang dapat kalian gunakan. Kalian harus membawa perlengkapan berkemah yang lengkap dan juga perbekalan yang cukup. Area yang kalian gunakan untuk berkemah tidak jauh dari area danau sehingga panoramanya akan sangat indah.
Lokasi dan Alamat Ranu Regulo
Untuk alamatnya sendiri, Ranu Regulo dapat kalian temukan di Desa Ranu Pani, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur.