Site icon Xschoolpedia

Kesedihan 5 Bunda Seleb RI Lihat Penderitaan Anak Palestina, Galang Dana hingga Turun Aksi ke Jalan

Jakarta

Hingga hari ini, belum ada tanda-tanda Israel akan berhenti membombardir Palestina, Bunda. Padahal, sudah banyak korban termasuk anak-anak yang meninggal akibat serangan tersebut.

Kejadian ini tentunya membuat banyak pihak merasa sedih dan ikut terluka. Tak terkecuali para selebriti di Tanah Air, yang secara terang-terangan menunjukkan rasa sedihnya melalui media sosial.

Ya, mereka memanfaatkan media sosial untuk menyuarakan isi hati, Bunda. Bahkan, tak sedikit pula yang sampai membuat galangan dana hingga turun ke jalan untuk melakukan aksi protes.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kesedihan Bunda seleb atas penderitaan anak Palestina

Berikut berberapa Bunda seleb yang menunjukkan kesedihannya atas penderitaan anak di Palestina.

1. Jennifer Bachdim

Selebriti pertama yang Jennifer Bachdim. Bunda dari empat orang anak ini menunjukkan kesedihannya dalam sebuah potret bareng si bungsu.

Dalam unggahan itu, sebagai Bunda ia mengaku sangat sedih melihat putranya yang sedang sakit. Ia lantas membandingkan dan mengaku tak bisa membayangkan perasaan para bunda di Palestina.

Hati para Bunda di sana pasti lebih hancur. Di sana mereka melihat anak-anaknya terluka hingga terancam kehilangan nyawa.

“Hati seorang Mama selalu terluka jika bayinya sakit. Saya bahkan tidak bisa membayangkan rasa sakit dan ketakutan yang harus dirasakan oleh orang-orang tak berdosa di Palestina,” katanya, dikutip dari akun Instagram @jenniferbachdim.

2. Whulandary Herman

Bunda seleb selanjutnya Whulandary Herman, Bunda. Perempuan yang kini menetap bersama suami dan anak di Malaysia ini juga terhitung vokal dalam membela palestina.

Melalui akun Instagram, Bunda dari dua orang anak tersebut mengaku turut merasakan sakit yang dialami oleh warga Palestina. Tak sampai di sana, ia juga berharap agar konflik segera diakhiri.

“(Palestina) Selamanya di dalam hatiku. Terluka bersama. Walau kita tidak pernah bersua, tapi merasakan kepedihan itu bersama #istandwithpalestine #freepalestine

“Yang saya miliki saat ini adalah doa untuk semua saudara-saudara kita di Palestina. Berharap untuk resolusi perdamaian, tolong hentikan penyiksaan terhadap anak-anak dan kembalikan hak mereka, tolong kembalikan kenangan masa kecil mereka. Tolong, tolong akhiri konflik ini,” dikutip dari akun Instagram @whulandary.

3. Zaskia Mecca

Zaskia Adya Mecca sempat menyinggung dan ungkap kesedihan atas serangan yang menimpa Palestina. Bunda enam orang anak ini berbicara soal jalur komunikasi yang sempat diputus oleh Israel beberapa waktu yang lalu.

“Tadi malam is ra el memutus semua jalur komunikasi di gaza, baik tlf juga Internet ditengah gempuran bom terdahsyat selama 3pekan.. Tampaknya ingin membungkam saudara2 kita ditengah kedzaliman dan berfikir akan memudahkan mereka membuat narasi sepihak..” ujarnya melalui akun Instagram @zaskiadyamecca.

Melihat apa yang dihadapi oleh orang-orang di Palestina, istri Hanung Bramantyo ini mengaku tak akan diam. Ia akan turut berjuang demi warga di sana kembali mendapatkan hak sebagaimana mestinya.

“Saya tidak akan hanya menjadi penonton! Saya akan terlibat terus berjuang bersama untuk mendapatkan HAK rakyat Palestin menjaga al aqso..”

Perjuangan yang diungkap Zaskia tak hanya doa, Bunda. Lebih dari itu, ia juga turun ke jalan untuk melakukan aksi bela Palestina.

“Pagi, sendirian menuju monas berkumpul sebagai salah satu aksi nyata selain terus bersuara di medsos.. apapun yang bisa dilakukan untuk Palestina, akan saya kerjakan.. Kamupun bisa! Suarakan, jadi penyambung harapan juga kekuatan bagi saudara2 kita disana.”

From the river to the sea, Palestine will be free.”

Teruskan membaca di halaman berikut ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis! 

Exit mobile version